Natal Dan Tahun Baru Stok Daging dan Harga Di Pasar Stabil

RAKYATNEWS.CO.ID, PANARAGAN – Menghadapi Hari Raya Natal dan, Tahun Baru Stok daging dan harga Pasar di Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba), terjamin stabil.
Melalui Dinas Pertenakan Kabupaten Tubaba telah, berupaya dalam meningkatkan Tubaba menjadi lumbung ternak bagi Masyarakat.
Menurut, Drh. Nazarudin Kepala Dinas Pertenakan Tubaba mengatakan, Dalam rangka menjalankan pemerintahan di bidang peternakan hewan ini yang merupakan menjadi pusat perhatian adalah Aman, Aman, Sehat.  Sehat dalam artian terjamin nya kesehatan ternak kecil sampai besar.
“Sampai saat ini allhamdulilah kita tidak menemukan penyakit menular dan, penyakit yang membahayakan untuk hewan ternak, karena khusus nya ternak besar kita lakukan pemeriksaan rutin baik fisik maupun kesehatan lingkungan kandang nya,”ungkapnya saat di jumpai di ruang kerja nya. Selasa 25/11/19.
Lanjutnya, karena sebentar lagi akan mengalami perubahan cuaca. Yang sangat rentan sekali bagi hewan ternak terkena virus yang terbawa angin maupun tubuh manusia yang melintas di kandang ternak itu sendiri. Maka peternak juga selain dari pada menjaga kebersihan lingkungan ternak juga harus memperhatikan asupan makanan untuk hewan ternak.
“Dan terutama yang cepat menyebarnya virus terjadi pada ternak unggas, bila terjadi hal-hal yang mencurigakan maka harus secepat mungkin melaporkan kepada petugas perternakan agar segera di tangani,”katanya.
Kemudian, untuk menghadapi Natal  dan Tahun Baru, Tubaba termasuk menjadi tergolong lumbung ternak saat ini. Sementara, konsumsi daging yang menurun.
“Tapi yang pasti masyarakat tidak perlu khawatir karena stok daging untuk di Hari Raya Natal dan Tahun Baru kita pastikan aman untuk kebutuhan nya bagi masyarakat,”jelasnya.
(Der)