Jalan Ditutup Untuk Hajatan, Pengendara Keluhkan

RAKYATNEWS.CO.ID,KALIANDA
‌Jalan di tutup Saibul gunakan fasilitas  jalan umum untuk hajatan.

Seringkali jalan umum yang  berada di kota Kalianda Lamsel dan sekitarnya menjadi pelampiasan tempat untuk di gunakan merayakan resepsi pernikahan perkawinan ( hajatan) oleh sibul hajat.

Terkait jalan raya, warga yang melintasi jalan yang menggunakan kendaraan mobil dan motor  harus berputar arah  mencari jalan yang bisa di lalui.

Saya sangat terganggu pak, seringkali saya melihat fasilitas jalan umum di gunakan untuk hajatan pernikahan,  terkadang jalan umum tadi nya dari dua jalur mereka menutupnya menjadi satu jalur, terkadang kita harus berbelok arah mencari jalan yang bisa di lalui menurut penuturan pak Nugroh kepada media RakyatNews yang melintas menggunakan kendaraan bermotor ini.

Lanjutnya agar aparat kepolisian lalulintas, Pemkab, Camat juga instansi  yang terkait yang berada di kawasan hukum Kabupaten Lamsel, harus bersikap adil, tegas juga sanksi teguran kepada warga yang menggunakan jalan umum untuk kepentingan pribadi yang bukan pada tempatnya,agar  supaya bisa memberi kenyamanan dan kelancaran bagi warga yang menggunakan kendaraan umum.

Pemerintahan Kabupaten ( PEMKAB)  Lamsel sepatutnya harus memberikan fasilitas Gedung Serba Guna (GSG)  yang baru khusus tempat bagi warga Kalianda dan sekitar Lamsel yang mengadakan resepsi pernikahan agar tidak ada lagi yang menggunakan fasilitas jalan untuk kepentingan sendiri, demi menciptakan kelancaran dan kenyamanan pengguna jalan umum. (mad/hen)