RAKYATNEWS.CO.ID, PESISIR BARAT – Ketua TP-PKK Kabupaten Pesisir Barat- Hj.Septi Istiqlal Menghadiri acara Peringatan Maulid Nabi SAW Tahun 1441 H / 2019 M, Di Masjid Al-Muttaqim, Pekon Marang, Kecamatan Pesisir Selatan, Rabu Sore (13/11).
Pada Kesmpatan Itu, Hj. Septi, Mengajak Masyarakat Pesibar untuk selalau bersyukur atas segala nikmat yang telah di berikan Allah Swt, “Semoga kehadiran kita pada peringatan kelahiran nabi Muhammad Saw dapat meningkatkan keimanan dan ketakwaan kita kepada allah SWT dan menanamkan kecintaan yang mendalam kepada nabi Muhammad SAW, “Seraya memohon do’a agar daerah kita selalu dalam keadaan aman, damai dan tentram dalam melanjutkan pembangunan daerah yang kita cintai ini,”ujarnya.
Selanjutnya, seiring dengan peringatan Maulid Nabi Muhammad Saw ini, makna yang paling mendasar dari peringatan Maulid Nabi adalah untuk mengevaluasi sejauhmana kita sebagai umatnya mampu mencontoh keteladanan “USWATUN KHASANAH” yang melekat pada diri Rasulullah Saw, baik dalam aspek ibadah maupun aspek ibadah sosial.
Untuk itu, melalui peringatan Maulid Nabi ini akan menyegarkan kembali keimanan dan ketaqwaan kita dengan meneladani sikap, Tekad dan tindakan baginda Rasulullah SAW.
“Mudah-mudahan kita semua dijadikan pribadi -pribadi yang istiqomah dalam akidah dan ibadah, Istiqomah dalam keikhlasan mengabdi dan istiqomah dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat, “pungkasnya.
(Win)